Sebagai batu yang paling tersohor di dunia spiritual batu mustika merah delima menjadi primadona bagi kalangan pecinta benda bertuah dan seluruh kalangan masyarakat. Bahkan presiden Indonesia pertama pun memakai mustika merah delima ini.
Berbicara tentang batu mustika merah delima tidak pernah lepas dari khasiat, mitos, legenda dan asal usulnya. Meski pada umumnya masyarakat mengenal mustika merah delima dari cerita mitos, namun legenda dan asal usulnya menjadi daya tarik tersendiri bagi pecinta batu fenomenal ini.
Terdapat beberapa pendapat dari para ahli mengenai asal usul batu mustika merah delima ini, di sisi lain legenda batu ini melengkapi sisi fenomenalnya.
ASAL USUL MERAH DELIMA DARI BERBAGAI SUDUT PANDANG
*Menurut kepercayaan orang Myanmar
Ternyata tidak hanya rakyat Indonesia saja yang mengakui keberadaan batu mustika merah delima ini, rakyat Myanmar pun memiliki kisah tersendiri. Menurut keyakinan rakyat Myanmar, batu mustika merah delima berasal dari sebuah bukit. Bukit ini terletak di sekitar daerah pertambangan Mogok.
Pada sekitar abad 6 Masehi, ada sebuah penemuan sebongkah batu yang disebut merah delima yang menghebohkan masyarakat. Batu tersebut beratnya mencapai 32 kg. Hingga saat ini tambang batu merah delima tersebut masih terdapat proses penambangan.
Meski begitu, banyak kontroversi mengenai keaslian batu merah delima dari Myanmar tersebut.
*Menurut Gus Simon
Menurut Gus Simon, Jenis batu seperti batu mustika merah delima ini sebenarnya sudah ada sejak zaman Nabi Sulaiman as. Menurutnya, batu tersebut merupakan karunia Allah SWT untuk Nabi Sulaiman as, yang kemudian ia berikan kepada Ratu Bilqis.
Benar atau tidaknya, wallahu alam.
*Menurut RM. WAP. Diponegoro
RM WAP Diponegoro mengatakan bahwa asal usul batu mustika merah delima berasal dari biji buah delima yang telah berumur ratusan tahun, yang kemudian membatu. Pendapatnya ini didasarkan pada penemuan terhadap beberapa fosil biji buah delima yang telah membatu dan setelah diproses menjadi sebuah batu merah delima.
Menurut beliau, tidak semua batu merah delima dari fosil biji memiliki kekuatan supranatural. Adanya kekuatan spiritual pada batu merah delima tergantung pada seberapa tua umur batu tersebut terbentuk dari fosil itu sendiri. Batu merah delima terhitung sangat langka dan jumlah sangatlah sedikit.
Pada zaman kerajaan Hindu Budha khusunya di tanah Jawa, umumnya masyarakat memiliki batu mustika merah delima yang asli. Tokoh besar zaman dahulu yang memiliki batu mustika merah delima ini adalah Joko Tingkir, Patih Gajah Mada, dan Raja Airlangga.
LEGENDA BATU MUSTIKA MERAH DELIMA
Dalam legenda, Mustika merah delima hanya ada di Tanah Jawa. Konon katanya mustika merah delima ini merupakan hadiah dari Ratu Kanjeng Nyi Roro Kidul untuk Sultan Hamengku Buwono I. Batu mustika yang pertama ini disebut induk atau babon dari mustika merah delima yang ada saat ini.
Konon katanya, siapapun yang memiliki mustika merah delima kana memiliki kemampuan yang luar biasa seperti anti peluru, anti bacok, bisa menghilang, kewibawaan, dan tercapai segala hajatnya dengan baik. Cerita inilah yang kemudian berkembang menjadi mitos yang ada hingga saat ini. Namun sayangnya, tidak pernah diketahui lagi siapa yang memiliki induk atau babon mustika merah delima ini.
Karena berasal dari alam ghaib, tentunya batu mustika merah delima memiliki khodam atau makhluk ghaib. Dikabarkan bahwa makhluk ghaib pun juga bisa beranak, adanya anak yang semakin banyak mencari mustika merah delima sendiri untuk menjadi tempat tinggalnya. Oleh karena itulah hingga sekarang ditemukan lebih banyak mustika merah delima.
Seiring berkembangnya zaman kemampuan mustika merah delima juga terbagi, ada yang hanya berkhasiat untuk perlindungan, ada yang hanya untuk keberuntungan saja, kerezekian saja, ataupun ketiganya.
Itulah asal usul batu mustika merah delima. Meski belum ada penjelasan yang pasti mengenai asal usulnya, namun kehebatan mustika merah delima ini telah banyak dibukti